Dalam rangka menyongsong Visit Jawa Tengah 2013, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jawa Tengah terus melakukan upaya secara simultan agar Provinsi Jawa Tengah benar-benar siap untuk menyambut tahun kunjungan wisata tersebut. Beberapa hal yang disiapkan antara lain dengan pembenahan berbagai sarana dan penyiapan masyarakat dalam menyongsong tahun tersebut.
Untuk membangun kepariwisataan tentunya tidak dapat dilakukan secara terpisah dan menyendiri. Kebersamaan dan persatuan antara pengelola obyek di banyak tempat tentunya dapat mendorong promosi bersama yang akan mendatangkan hasil yang lebih baik. Untuk meningkatkan daya tarik wisata, pemerintah provinsi melakukan beberapa tahapan pembenahan yaitu :
1. Meningkatkan kualitas dan jenis atraksi wisata.
2. Pembenahan dan pemeliharaan aksesibilitas
3. Pembenahan sarana dan prasarana penunjang kepariwisataan.
4. Menciptakan berbagai aktivitas di lingkungan daerah Tujuan Wisata
5. Kampanye Sadar Wisata untuk membangun masyarakat sadar wisata.
Menurut penjelasan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Tengah Praseto Aribowo, belum lama ini, di kantornya menyatakan bahwa tahun kunjungan wisata 2013 merupakan sebuah gerakan untuk meningkatkan kepedulian semua pihak untuk menyadari bahwa Jawa Tengah memiliki potensi luar biasa, namun belum dimanfaatkan untuk menghasilkan pendapatan bagi warga masyarakat secara luas.
Untuk menuju ke tahun 2013, nantinya diharapkan semua Infrastruktur dan masyarakat sudah benar-benar siap untuk menyambut wisatawan yang datang ke datang ke Provinsi Jawa Tengah. Dalam mendukung Visit Jateng 2013 dilaksanakan melalui empat tahap antara lain :
Tahun 2010 dengan tahap formulasi, seperti Focus Grup Discussion (FGD), koordinasi dengan Pemerintah Pusat, kabupaten/kota dan stakeholders, penyusunan program, pembuatan logo dan maskot.
Tahun 2011 tahap konsolidasi dan sosialisasi dengan kegiatan, yakni dengan pembenahan objek wisata, pencanangan sadar wisata, lomba dan festival cenderamata, penataan desa wisata, home stay dan lainnya.
Tahun 2012 tahap promosi dengan kegiatan grand launching, road show promosi, farm tour, dan pembuatan baliho.
Tahun 2013 adalah tahap aktualisasi, antara lain dengan penyelenggaraan gelar seni budaya, penyelenggaraan berbagai event pariwisata, festival, lomba dan pemberian award kepada stakeholders.
Promosi Visit Jateng 2013 di Luar Negeri
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Jateng) telah mengalokasikan anggaran untuk promosi program Tahun Kunjungan Wisata Jawa Tengah 2013 (Visit Jateng Year 2013) ke luar negeri pada tahun ini mencapai Rp. 650 juta. Sebagian besar anggaran yang tersedia itu untuk menyiapkan cenderamata dan materi promosi.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Tengah Praseto Aribowo mengatakan, promosi "Visit Jateng" antara lain akan dilakukan di Jerman, Singapura dan Malaysia. Di Jerman, kata dia, promosi akan dilakukan pada pameran Internasional Tourismus Borse di Berlin, sekitar pertengahan Maret 2012.
Di Malaysia, promosi akan dilakukan saat gelaran Matta Fair pada bulan Juni dan Natas Holiday Travel Fair di Singapura yang akan digelar 20-26 Februari 2012. Wisatawan Malaysia dan Singapura, memang menjadi target Jateng.
Untuk promosi di Jerman, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jateng juga mengincar wisatawan dan biro perjalanan dari negara lain, seperti Perancis. Meski begitu, dia mengakui persoalan kunjungan ini terkendala penerbangan langsung dari dan ke luar negeri, karena selama ini hanya mengandalkan pintu masuk Jakarta dan Bali.
Jawa Tengah telah dikenal sebagai tujuan wisata yang kaya dengan keanekaragaman budaya, keindahan alam dan berbagai wahana wisata yang melengkapi kegiatan liburan dan wisata anda.
Keramahan khas Jawa Tengah dalam menyambut kedatangan anda, agar bisa menjadi more than friendly (red: lebih dari sekedar teman) dalam perjalanan wisata anda dan menjadikan kota-kota wisata di Jawa Tengah bagaikan rumah kedua anda.
Informasi mengenai Visit Jateng year 2013 di website ini, anda akan menemukan lebih banyak tempat tujuan wisata yang menarik dan anda nantinya ingin kembali untuk berwisata ria. Selamat Menikmati !!.
Klaster-Klaster Pariwisata di Jateng :
Posting Komentar